:

Mazmur 33

1

Bersorak-sorailah, hai orang-orang benar, dalam TUHAN!

Sebab memuji-muji itu layak bagi orang-orang jujur.

2

Bersyukurlah kepada TUHAN dengan kecapi,

bermazmurlah bagi-Nya dengan gambus sepuluh tali!

3

Nyanyikanlah bagi-Nya nyanyian baru;

petiklah kecapi baik-baik dengan sorak-sorai!

4

Sebab firman TUHAN itu benar,

segala sesuatu dikerjakan-Nya dengan kesetiaan.

5

Ia senang kepada keadilan dan hukum;

bumi penuh dengan kasih setia TUHAN.

6

Oleh firman TUHAN langit telah dijadikan,

oleh nafas dari mulut-Nya segala tentaranya.

7

Ia mengumpulkan air laut seperti dalam bendungan,

Ia menaruh samudera raya ke dalam wadah.

8

Biarlah segenap bumi takut kepada TUHAN,

biarlah semua penduduk dunia gentar terhadap Dia!

9

Sebab Dia berfirman, maka semuanya jadi;

Dia memberi perintah, maka semuanya ada.

10

TUHAN menggagalkan rencana bangsa-bangsa;

Ia meniadakan rancangan suku-suku bangsa;

11

tetapi rencana TUHAN tetap selama-lamanya,

rancangan hati-Nya turun-temurun.

12

Berbahagialah bangsa, yang Allahnya ialah TUHAN,

suku bangsa yang dipilih-Nya menjadi milik-Nya sendiri!

13

TUHAN memandang dari sorga,

Ia melihat semua anak manusia;

14

dari tempat kediaman-Nya Ia menilik

semua penduduk bumi.

15

Dia yang membentuk hati mereka sekalian,

yang memperhatikan segala pekerjaan mereka.

16

Seorang raja tidak akan selamat oleh besarnya kuasa;

seorang pahlawan tidak akan tertolong oleh besarnya kekuatan.

17

Kuda adalah harapan sia-sia untuk mencapai kemenangan,

yang sekalipun besar ketangkasannya tidak dapat memberi keluputan.

18

Sesungguhnya, mata TUHAN tertuju kepada mereka yang takut akan Dia,

kepada mereka yang berharap akan kasih setia-Nya,

19

untuk melepaskan jiwa mereka dari pada maut

dan memelihara hidup mereka pada masa kelaparan.

20

Jiwa kita menanti-nantikan TUHAN.

Dialah penolong kita dan perisai kita!

21

Ya, karena Dia hati kita bersukacita,

sebab kepada nama-Nya yang kudus kita percaya.

22

Kasih setia-Mu, ya TUHAN, kiranya menyertai kami,

seperti kami berharap kepada-Mu.

Link: